loading...
Menteri Sosial (Mensos) Syaifullah Yusuf (Gus Ipul) menyatakan tak akan maju untuk menjadi calon Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Foto/Dok SindoNews/Binti Mufarida
JAKARTA - Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menyatakan tak akan maju untuk menjadi calon Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan ( PPP ). Ia menyadari tak punya kemampuan untuk memimpin partai berlogo Ka’bah itu.
Pernyataan itu dilontarkan Gus Ipul sekaligus merespons namanya masuk bursa calon Ketua Umum PPP. Ia mengaku, namanya kerap masuk dalam bursa calon Ketua Umum PPP menjelang muktamar.
"Bukan sekarang aja ya, selalu itu disebut-sebut. Dan biasanya terus hilang gitu aja, jadi enggak usah kaget gitu," kata Gus Ipul di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (20/5/2025).
Baca juga: Jelang Muktamar X PPP, Kader Tolak Calon Ketua Umum dari Luar Partai