loading...
Gardian Muhammad, tokoh pemuda Cianjur sekaligus Ketua DPP Partai Perindo Bidang Koordinasi & Sinergi Legislator menyampaikan apresiasi atas acara Pesta Rakyat Cianjur. Menurutnya, kolaborasi antarelemen masyarakat bisa mendorong kemajuan daerah. Foto/Ist
CIANJUR - Ribuan warga Desa Peuteuycondong, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur , Jawa Barat memadati Pesta Rakyat yang digelar dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional, Minggu (18/5/2025). Kegiatan ini menghadirkan berbagai layanan kesehatan gratis, penampilan budaya nusantara, hingga bazar produk UMKM.
Gardian Muhammad, tokoh pemuda Cianjur sekaligus Ketua DPP Partai Perindo Bidang Koordinasi & Sinergi Legislator menyampaikan apresiasinya. Menurutnya, Pesta Rakyat ini menjadi bukti kuat bahwa kolaborasi antarelemen masyarakat bisa mendorong kemajuan daerah.
"Kita sangat mengapresiasi, mengingat ini adalah nilai kolaborasi yang besar, sangat besar sekali. Mudah-mudahan Pesta Rakyat ini akan lebih menguatkan nilai kolaborasi di Kabupaten Cianjur. Ini menjadi sebuah simbol bahwa untuk membangun Cianjur tidak bisa berjalan sendirian," ujarnya.
Pesta Rakyat yang melibatkan sekitar 3.500 peserta ini merupakan hasil kolaborasi antara berbagai organisasi kesehatan, mahasiswa kedokteran Universitas Jenderal Achmad Yani (Unjani), Ikatan Keluarga Alumni Unjani, hingga puluhan organisasi kerelawanan.