loading...
Perjalanan Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja harus terhenti di babak perempat final All England 2025 / Foto: PBSI
Perjalanan Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja harus terhenti di babak perempat final All England 2025. Ganda campuran Indonesia ini takluk dari pasangan China, Feng Yan Zhe/Wei Ya Xin, dalam dua game langsung 21-10, 21-14 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Jumat (14/3/2025) malam WIB.
Feng/Wei langsung tancap gas di game pertama, menunjukkan permainan agresif yang membuat Rehan/Gloria kesulitan mengembangkan permainan. Ganda campuran nomor satu dunia itu melaju kencang dan menutup gim pertama dengan skor telak 21-10.
Di game kedua, Rehan/Gloria mencoba bangkit dan sempat memimpin. Namun, Feng/Wei kembali menunjukkan dominasinya. Permainan cepat dan akurat mereka membuat Rehan/Gloria kewalahan. Pasangan China itu pun mengunci kemenangan dengan skor 21-14.
Dengan hasil ini, Rehan/Gloria harus mengubur mimpi mereka untuk meraih gelar juara di All England 2025. Feng/Wei melaju ke babak selanjutnya dan terus menunjukkan dominasi ganda campuran China di turnamen bergengsi ini.
(yov)