Paus Fransiskus Wafat, Donna Agnesia dan Darius Sinathrya Sampaikan Duka Mendalam

3 hours ago 3

loading...

Kabar wafatnya Paus Fransiskus pada Senin, 21 April 2025 membawa duka mendalam. Donna Agnesia dan Darius Sinathrya, turut menyampaikan belasungkawa mereka. Foto/dok SindoNews

JAKARTA - Kabar wafatnya Paus Fransiskus pada Senin, 21 April 2025 membawa duka mendalam bagi umat Katolik di seluruh dunia. Sejumlah tokoh publik, termasuk Donna Agnesia dan Darius Sinathrya , turut menyampaikan belasungkawa mereka melalui media sosial.

Kabar duka tersebut diumumkan secara resmi oleh @VaticanNews melalui X, yang menyebutkan bahwa Paus Fransiskus meninggal dunia dalam damai pada usia 88 tahun, bertepatan dengan Hari Senin Paskah.

"May He Rest In Peace," tulis Donna dikutip dari Instagram @dagnesia, Selasa (22/4/2025).

Paus Fransiskus Wafat, Donna Agnesia dan Darius Sinathrya Sampaikan Duka Mendalam

Foto/Instagram @dagnesia

Sementara itu, Darius juga membagikan pesan serupa dengan menuliskan, "Rest in Peace, Pope Francis."

Paus Fransiskus dikenal sebagai sosok yang hangat, rendah hati, dan membawa semangat pembaruan dalam gereja. Pada tahun 2024 lalu, ia sempat melakukan kunjungan bersejarah ke Indonesia, yang menjadi salah satu momen penting dalam hubungan diplomatik dan antar iman.

Kunjungan tersebut berlangsung meriah dengan antusiasme tinggi dari masyarakat. Paus Fransiskus mengunjungi sejumlah tempat penting seperti Istana Kepresidenan, Gereja Katedral Jakarta, Masjid Istiqlal, Kedutaan Besar Vatikan, dan Kantor Konferensi Waligereja Indonesia (KWI).

Salah satu momen paling berkesan adalah ketika ia memimpin misa akbar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada 5 September 2024, yang dihadiri puluhan ribu umat.

Kepergian Paus Fransiskus bukan hanya menjadi kehilangan besar bagi umat Katolik, tetapi juga bagi dunia yang mengenal sosoknya sebagai pembawa pesan perdamaian, kasih, dan dialog lintas agama.

(dra)

Read Entire Article
Prestasi | | | |