loading...
Riwayat pendidikan Putri Diana menarik diulas. Foto/Getty Images.
JAKARTA - Riwayat pendidikan Putri Diana menarik diulas. Ia merupakan istri pertama Raja Charles III dari Kerajaan Inggris, sekaligus ibu dari Pangeran William dan Pangeran Harry.
Semasa hidupnya, Putri Diana dikenal sebagai salah satu sosok berpengaruh di Kerajaan Inggris. Perjalanan hidupnya yang penuh dengan cerita suka dan duka selalu menjadi cerita menarik untuk diikuti
Berasal dari keluarga bangsawan, Putri Diana diketahui memiliki latar belakang pendidikan yang sederhana, namun tetap membentuk kepribadiannya sebagai pribadi hangat dan peduli terhadap sesama. Lebih jauh, simak ulasannya berikut.
Riwayat Pendidikan Putri Diana
Putri Diana lahir pada 1 Juli 1961 di Park House dekat Sandringham, Norfolk. Sejak kecil, ia tinggal bersama ayah dan saudarinya di Park House, Sandringham.
Mengutip laman Biography, Putri Diana awalnya menempuh pendidikan dasar di rumah atau biasa dikenal homeschooling. Beberapa waktu berlalu, barulah ia masuk Riddlesworth Hall School dan West Heath School untuk melanjutkan pendidikan formalnya.
Pada 1977, Diana meninggalkan West Heath. Ia kemudian melanjutkan pendidikan di Institut Alpin Videmanette di Rougemont, Swiss.
Baca juga: Rayakan 20 Tahun Menikah dengan Ratu Camilla, Raja Charles Masih Dihantui Kenangan Putri Diana
Selama di sekolah, Putri Diana mungkin bukan sosok menonjol secara akademik. Kendati begitu, ia menunjukkan bakat khusus dalam bidang seni, seperti musik (sebagai pianis ulung) hingga menari.
Setelah menempuh pendidikan di Institut Alpin Videmanette di Swiss, Diana pindah kembali ke London. Di sana, ia diketahui sempat menjadi asisten di Young England Kindergarten di Pimlico.
Meski tidak melanjutkan pendidikan hingga jenjang perguruan tinggi, perjalanan akademis Putri Diana memperlihatkan bahwa nilai sebuah pendidikan bukan semata diukur dari gelar, melainkan juga cara seseorang tumbuh dan memberi dampak positif bagi orang lain.