loading...
Siswa Sekolah Lentera Gunung Moria mengaku senang mendapatkan kacamata gratis dari MNC Peduli dan Yayasan Pendidikan Harapan Papua dan Essilor Luxottica Foundation. Foto/SindoNews
JAKARTA - Siswa Sekolah Lentera Gunung Moria mengaku senang dengan kegiatan pemeriksaan mata dan pembagian kacamata gratis yang digelar MNC Peduli bersama Yayasan Pendidikan Harapan Papua dan Essilor Luxottica Foundation.
"Senang bisa dapat pemeriksaan mata gratis dalam kegiatan ini," kata salah satu siswa, Anggina, Kamis (15/5/2025).
Anggina menceritakan siswa dalam pemeriksaan mata akan disuruh membaca dan menjalankan tes manual. Selanjutnya, apabila ditemukan mata bermasalah maka selanjutnya akan diberikan langsung kacamata.
Baca juga: Aksi Nyata MNC Peduli dan EssilorLuxottica, Kacamata Gratis untuk Anak-anak Papua di Tangerang
Anggina berharap kegiatan ini bisa dilakukan kembali di sekolah lain. Hal ini agar siswa lain mendapatkan manfaat yang sama dengan dirinya. "Ke depannya lebih bisa diperiksa lagj sehingga kita selalu sehat dan bisa belajar," ucap Anggina.
Siswa lainnya, Ellison mengungkapkan hal senada. Ellison mengaku menjadi penerima manfaat kacamata gratis yang dibagikan dalam kegiatan kali ini setelah matanya ditemukan masalah rabun jauh. "Kebetulan saya juga dapat kacamata gratis sehingga saya dapat melihat lebih baik dan jadi bisa belajar," ucapnya.
(cip)