loading...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahu. FOTO/ 10 News
WASHINGTON DC - Sebuah klip video di Kebun Binatang San Diego, Amerika Serikat (AS) kini berusia 20 tahun setelah pertama kali diunggah ke platform YouTube.
Video tersebut diunggah pada tanggal 23 April 2005 oleh salah satu pendiri YouTube Jawed Karim dengan judul Me at the zoo dan berdurasi 19 detik.
Seperti dilansir dari Hindustan Times, video yang memperlihatkan Jawed di depan beberapa gajah di Kebun Binatang San Diego telah ditonton lebih dari 355 juta kali.
Ia dan kedua pendirinya, Chad Hurley dan Steve Chen, kemudian menjual platform berbagi video itu ke Google seharga USD1,65 miliar.
Sejak pertengahan 2000-an, YouTube telah berubah menjadi budaya pop.
Platform tersebut melaporkan bahwa lebih dari 20 triliun video telah diunggah selama dua dekade terakhir.
(wbs)