Alasan Pramono Anggap Modifikasi Cuaca di Jakarta Belum Diperlukan Meski Dikepung Banjir

4 hours ago 5

loading...

Gubernur Jakarta Pramono Anung menganggap saat ini belum diperlukan operasi modifikasi cuaca (OMC) untuk menekan curah hujan di Jakarta. Foto/Refi Sandi

JAKARTA - Gubernur Jakarta Pramono Anung menganggap saat ini belum diperlukan operasi modifikasi cuaca (OMC) untuk menekan curah hujan di Jakarta. Menurutnya, saat ini curah hujan di Jakarta tidak terlalu tinggi melainkan masalahnya rob di pesisir dan hulu kawasan Puncak, Kabupaten Bogor.

"Jadi modifikasi cuaca sebenarnya belum terlalu perlu. Karena curah hujan di Jakarta sendiri tidak terlalu tinggi. Yang problem itu sekarang ini pasang surutnya air laut sama, dari hulu," ujar Pramono di Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (8/7/2025).

Sebelumnya, Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) akan dilakukan di langit Jakarta, Bogor, Depok Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) mulai hari ini hingga 11 Juli 2025, untuk mengurangi intensitas hujan lebat. Mengingat, hujan lebat yang beberapa hari terakhir mengguyur menyebabkan sejumlah wilayah di Jabodetabek terendam banjir.

Baca juga: Pramono Merenung di Bantaran Kali Ciliwung: Banjir Jakarta Tak Bisa Dilawan

Read Entire Article
Prestasi | | | |