loading...
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menyelenggarakan "Lebaran Yatim BAZNAS 2025: Tebarkan Kebaikan, Tumbuhkan Keceriaan" dengan menyalurkan bantuan bagi 51.108 anak yatim yang dilakukan oleh BAZNAS se-Indonesia.
Kegiatan yang diselenggarakan di Gedung BAZNAS RI, Jakarta Timur, Selasa (8/7/2025), juga turut diikuti secara daring oleh BAZNAS Provinsi/Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia.
Turut hadir Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA., Wakil Ketua BAZNAS RI H. Mo Mahdum (Haji Mo), Direktur Jenderal Bimas Islam Kemenag RI Prof. Dr. H. Abu Rokhmad, M.Ag., Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan, MA., Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf (Dirzawa) Kemenag RI, Prof. Dr. Waryono Abdul Ghafur, serta General Manager Corporate Communication PT Sumber Alfaria Trijaya (Alfamart), Rani Wijaya.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA., mengangkat kisah Rasulullah SAW sebagai teladan kepedulian terhadap anak yatim.
“Jumlah anak yatim mencapai 4,2 juta di Indonesia. Artinya masih ada kesempatan terus-menerus menyantuni anak-anak yatim kita karena jumlahnya masih sangat besar,” ujarnya.
Beliau juga menceritakan kunjungannya ke pengungsian di Palestina. “Anak-anakku, belum lama kami juga melihat di pengungsian-pengungsian dari Palestina banyak sekali anak-anak yatim piatu, bahkan yang saya lihat di sana banyak anak-anak yatim yang tidak punya tangan dan matanya karena terkena bom,” ungkapnya.
"Alhamdulillah pada tahun ini kami BAZNAS se-Indonesia juga dapat memberikan bantuan bagi 51.108 anak yatim. Kami doakan semoga anak-anak yatim yang disantuni kelak menjadi pemimpin masa depan. Insya Allah menjadi pemimpin, ahlul Qur'an, ahlul ilmi, sehat wal afiat dan menjadi pemimpin-pemimpin masa depan.”