loading...
Jet tempur Rusia masuk ke zona identifikasi pertahanan udara Korea Selatan. Foto/X/@LogKa11
SEOUL - Beberapa jet tempur Rusia pada hari Sabtu melintasi zona identifikasi pertahanan udara (ADIZ) Korea Selatan di Laut Timur.
"Jet Rusia dilaporkan melintasi wilayah tersebut sekitar pukul 9.20 pagi waktu setempat," demikian dilaporkan Kantor Berita Yonhap yang berbasis di Seoul, mengutip pemberitahuan dari kepala staf gabungan.
Jet-jet tersebut keluar kembali ke wilayah timur dan utara zona tersebut setelah melintasinya.
Mereka tidak melanggar wilayah udara Korea Selatan.
Baca Juga: Proposal Mesir untuk Gaza 2030 Persatukan Negara-negara Arab
Seoul mengatakan bahwa mereka mengetahui pesawat-pesawat tersebut sebelum memasuki zona tersebut dan segera mengirimkan jet-jet mereka sebagai tanggapan.
Penyebab masuknya pesawat tersebut dijelaskan sebagai kesalahan selama pelatihan militer.
ADIZ adalah wilayah udara internasional yang ditetapkan melampaui batas kedaulatan suatu negara, tempat identifikasi pesawat diperlukan untuk tujuan keamanan nasional.
(ahm)