KTM Hentikan Impor Motor China CFMOTO ke Eropa

5 hours ago 4

loading...

KTM Hentikan Impor Motor China CFMOTO. FOTO/ SCMP

BERLIN - KTM mengonfirmasi dalam sebuah pernyataan bahwa pihaknya tidak lagi menangani distribusi sepeda motor CFMOTO untuk pasar Eropa.

Langkah terbaru ini dilakukan karena KTM masih dalam tahap pemulihan dari krisis keuangan yang melandanya tahun lalu.

Di antara langkah yang diambil adalah penjualan kembali MV Aguta kepada keluarga Sardarov sekitar bulan Februari.

Meski demikian, kerja sama antara KTM dan CFMOTO, khususnya dalam produksi model 790 Duke dan 790 Adventure di pabrik CFMOTO, tetap berjalan seperti biasa.

"Keputusan ini merupakan kesepakatan bersama dan hanya melibatkan sektor distribusi sepeda motor CFMOTO di Eropa. Kolaborasi yang sudah ada, khususnya yang melibatkan produksi sepeda motor di Tiongkok, tidak terpengaruh oleh langkah terbaru ini," jelas KTM.

KTM menjelaskan bahwa mereka tidak akan lagi mendistribusikan sepeda motor CFMOTO dan ZEEHO di Eropa, yang meliputi pasar Jerman, Austria, Swiss, Inggris, dan Spanyol, efektif 31 Mei 2025.

Diketahui bahwa CFMOTO akan menunjuk distributor baru untuk pasar Eropa pada tanggal 1 Juni 2025.

(wbs)

Read Entire Article
Prestasi | | | |