Profil 2 Jenderal TNI Purn yang Ingin Wapres Gibran Lengser, Mantan Menag dan Panglima TNI Era Soeharto

6 hours ago 4

loading...

Ada 2 jenderal TNI purnawirawan yang ingin Wapres Gibran Rakabuming Raka lengser dari jabatannya. Keduanya yakni Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi dan Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno. Foto: Dok SINDOnews

JAKARTA - Ada 2 jenderal TNI purnawirawan yang ingin Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka lengser dari jabatannya. Salah satunya mantan Panglima TNI dan mantan Wapres era Presiden Soeharto.

Isu tuntutan Forum Purnawirawan Prajurit TNI terkait pergantian Wapres Gibran kepada MPR ramai dibicarakan publik. Respons terkait isu tersebut disampaikan Penasihat Khusus Presiden Bidang Politik dan Keamanan Wiranto.

Menurut Wiranto, Presiden Prabowo Subianto menghormati dan memahami usulan tersebut, namun Presiden tidak bisa serta-merta memberikan jawaban atas usulan tersebut karena berbagai pertimbangan.

Wiranto juga menegaskan bahwa Presiden tidak akan mengambil keputusan hanya berdasarkan satu sumber masukan. Untuk saat ini sudah diketahui dua sosok jenderal purnawirawan yang menginginkan Gibran lengser dari jabatannya.

1. Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi

Jenderal Fachrul Razi yang tergabung ke dalam Forum Purnawirawan Prajurit TNI mendesak agar Presiden Prabowo melakukan reshuffle sejumlah menteri hingga menuntut segera mencopot Gibran sebagai Wapres.

Langkah tersebut membuat Partai Solidaritas Indonesia (PSI) angkat bicara dan mengingatkan Jenderal Fachrul Razi dan kawan-kawan yang tergabung dalam Forum Purnawirawan Prajurit TNI agar menghormati kedaulatan rakyat hasil Pilpres 2024.

Fachrul Razi merupakan jenderal purnawirawan TNI yang pernah menjabat Menteri Agama di Kabinet Indonesia Maju pimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Selama masih aktif di militer, pria asal Aceh itu menduduki beberapa posisi strategis seperti Wakil Panglima TNI dari tahun 1999 hingga 2000. Setelah itu, dia terjun ke politik dan tercatat sebagai salah satu pendiri Partai Hanura.

2. Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno

Try Sutrisno yang merupakan mantan Wapres era Orde Baru (Orba) juga menuntut evaluasi Gibran sebagai Wapres. Dia juga kecewa dengan Jokowi yang dianggap membiarkan anaknya menjadi Wakil Presiden.

Ketika masih berdinas di militer, Try Sutrisno menduduki beberapa jabatan penting seperti Wakil KSAD (1985-1986) dan KSAD (1986-1988). Puncak karier Try Sutrisno didapat saat menjabat Panglima TNI periode 1988-1993.

Pensiun dari militer, Try dicalonkan menjadi Wapres oleh anggota MPR dari Fraksi ABRI. MPR masa bakti 1992-1997 melalui Sidang Umumnya lalu memilihnya sebagai Wapres mendampingi Soeharto.

Try menjadi Wapres periode 1993-1998. Setelah tugasnya berakhir, dia digantikan BJ Habibie melalui Sidang Umum MPR tahun 1998.

(jon)

Read Entire Article
Prestasi | | | |