Yamaha Siap Hadirkan Motor 4 Silinder, Ini Bocorannya

6 hours ago 4

loading...

Yamaha Siap Hadirkan Motor 4 Silender. FOTO/ DOK SindoNews

JAKARTA - Setelah berbagai tuduhan, laporan, rumor dan kabar angin, Yamaha akhirnya mengonfirmasi bahwa tim sedang menguji mesin V4 1000cc dan V4 850cc untuk mesin YZR-M1 di Valencia.

Menurut laporan motorsport.com, pembalap penguji Augusto Fernandez dan Cal Crutchlow turun ke sirkuit Valencia, Spanyol untuk menguji kedua unit mesin V4.

Sebelumnya, Yamaha diberitakan akan beralih ke mesin V4 1000cc mulai musim 2026 sedangkan unit 850cc akan efektif mulai musim 2027.

Pembalap baru Yamaha MotoGP, Paolo Pavesio, juga mengisyaratkan bahwa tim akan memperkenalkan mesin V4 jika mesin baru itu ditemukan lebih cepat dari mesin yang ada.

Perkembangan terbaru ini juga secara langsung mengisyaratkan rencana Yamaha untuk menghidupkan kembali YZF-R1, yang telah dihentikan produksinya karena regulasi emisi yang semakin ketat.

Hal ini karena pengembangan mesin V4 1000cc membuka jalan bagi Yamaha untuk mengeksplorasi peluang memproduksi mesin baru yang lebih bersih, sehingga R1 kembali ke jalan raya untuk pasar global.

Setelah penerapan Euro 5+, Yamaha telah menghentikan produksi YZF-R1 dan YZF-R6 untuk beberapa pasar dunia termasuk Eropa.

(wbs)

Read Entire Article
Prestasi | | | |