loading...
Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat ada 10 saham top losers sepanjang pekan perdagangan 21–25 April 2025. Foto/Dok
JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat ada 10 saham top losers sepanjang pekan perdagangan 21–25 April 2025. Saham PT Gema Grahasarana Tbk (GEMA) menurun paling dalam sebesar 27,61% di level Rp97. Pelemahan ini terjadi setelah sebelumnya GEMA sempat mengalami penguatan tajam dalam beberapa pekan terakhir.
Posisi kedua ditempati oleh saham PT Brigit Biofarmaka Teknologi Tbk (OBAT), yang anjlok 16,94% ke level Rp515. Baca Juga: Saham PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) juga ikut masuk dalam barisan aksi jual. Emiten ritel tersebut terkoreksi 16,79% dari Rp1.995 menjadi Rp1.660.
Dari sektor properti, saham PT Suryamas Dutamakmur Tbk (SMDM) melemah 15,75% ke Rp1.230. Disusul PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) yang turun 11,44% ke Rp1.780.
Tekanan turut dirasakan emiten batu bara PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG), yang turun 10,89% ke Rp22.100.
Daftar lengkap 10 saham top losers selama sepekan:
1. PT Gema Grahasarana Tbk (GEMA) turun 27,61% ke Rp97
2. PT Brigit Biofarmaka Teknologi Tbk (OBAT) melemah 16,94% ke Rp515
3. PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) terkoreksi 16,79% ke Rp1.660
4. PT Suryamas Dutamakmur Tbk (SMDM) tertekan 15,75% ke Rp1.230
5. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) turun 11,44% ke Rp1.780
6. PT MNC Studios International Tbk (MSIN) melemah 11,32% ke Rp470