Banjir Terjang Kabupaten Brebes, 2 Orang Tewas

5 hours ago 7

loading...

Dua orang tewas akibat banjir yang melanda Kabupaten Brebes. Foto/SindoNews

JAKARTA - Dua orang tewas akibat banjir yang melanda Kabupaten Brebes pada Sabtu, 8 November 2025. Korban diduga tewas setelah terseret banjir bandang dan tersengat listrik.

“Dari Kabupaten Brebes dilaporkan dua orang meninggal dunia akibat banjir yang melanda wilayah produsen bawang merah terbesar di Indonesia pada Sabtu (8/11),” kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari, Minggu (9/11/2025).

Selain korban tewas, enam orang warga harus mengungsi di rumah tetangga. Abdul mengatakan, Banjir di Brebes terjadi akibat luapan sungai dan berdampak di tiga kecamatan, yaitu Kecamatan Sirampog, Bumiayu, dan Bantarkawung.

Baca juga: 23 Orang Hilang Akibat Banjir Bandang di Kabupaten Nduga Papua

Selain itu, Jembatan Bantarwaru yang menghubungkan desa Bangbayang-Bantarwaru-Pengarasan putus. Abdul mengatakan hujan disertai angin kencang telah menimbulkan kerusakan rumah warga di Desa Dawuhan, Kecamatan Sirampog. Terjangan angin menyebabkan dua unit rumah rusak berat dan sepuluh rumah lainnya rusak ringan.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Brebes telah melakukan asesmen di lapangan dan mengevakuasi warga terdampak. Sebagai informasi, Kecamatan Sirampog berada di wilayah perbukitan curam dengan ketinggian 875–1.000 mdpl.

Dari beberapa laporan kejadian bencana terdahulu, wilayah ini juga rawan pergerakan tanah yang dipicu oleh faktor cuaca. Berdasarkan data bencana BNPB, pada pertengahan April 2025, telah terjadi fenomena gerakan tanah di Desa Mendala, Kecamatan Sirampog, yang merusak 114 unit rumah.

Read Entire Article
Prestasi | | | |