Bek Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Masuk Daftar Pemain Terbaik Port FC

1 day ago 12

loading...

BANGKOK - Pemain Timnas Indonesia , Asnawi Mangkualam, masuk dalam daftar pemain terbaik Port FC musim ini. Asnawi sejajar dengan para pemain bintang Port Lions -julukan Port FC- pada musim 2025-2026.

Asnawi Mangkualam menjadi salah satu pemain andalan Port FC di musim ini. Pemain berusia 26 tahun itu sudah mencatatkan 14 penampilan plus dua umpan gol di Liga Thailand 2025-2026.

Tetapi, pelatih Port FC, Alexandre Gama, sering memainkan Asnawi tidak pada posisi murninya. Pemain Timnas Indonesia itu lebih sering ditempatkan sebagai bek kiri ketimbang posisi aslinya selaku bek kanan.

Baca Juga: Piala Dunia 2026 dalam Bayang-Bayang Perang Amerika

Walau demikian, Asnawi nyatanya tampil cukup baik sehingga termasuk dalam daftar pemain top Port FC musim ini. Melalui akun Instagram resminya (@portfc_official), menyatakan Asnawi terpilih karena mencatatkan tekel terbanyak untuk tim.

Read Entire Article
Prestasi | | | |