Hari Lingkungan Hidup, Ratusan Relawan Bersihkan Sampah Plastik di Bali

18 hours ago 8

loading...

Ratusan relawan berkumpul di pesisir Pantai Kedonganan, Kuta, Badung, Bali guna melakukan aksi pungut sampah plastik pada momen peringatan Hari Lingkungan Hidup. Foto: Ist

BADUNG - Ratusan relawan berkumpul di pesisir Pantai Kedonganan guna melakukan aksi pungut sampah plastik pada momen peringatan Hari Lingkungan Hidup. Produsen air minum Cleo menginisiasi kegiatan bersih-bersih ini bersama Pemprov Bali dan komunitas lingkungan Bendega guna menjaga keasrian pantai Bali.

Kemudian, meresmikan produk baru kemasan 1 liter yang selaras dengan regulasi pembatasan plastik sekali pakai di Pulau Dewata. "Jadi hari ini bertepatan dengan Hari Lingkungan Hidup kita melakukan aksi bersih pantai bersama tim relawan dan Pemprov Bali," ujar Direktur Utama PT Sariguna Primatirta Tbk Melisa Patricia, Sabtu (10/1/2026).

Baca juga: Miris, Sampah Plastik di Bali Kebanyakan Botol Bekas

Aksi nyata bersih pantai dengan tema #LangkahMurni untuk Bali ini juga sebagai bentuk dukungan terhadap Surat Edaran Gubernur Bali Nomor 9 Tahun 2025 mengenai pembatasan air minum dalam kemasan di bawah 1 liter.

Di pilihnya Pantai Kedonganan karena ingin mempromosikan destinasi wisata indah selain kawasan Sanur atau Kuta yang sudah populer. Selain melakukan aksi bersih pantai, perusahaan secara rutin menjalankan program penanaman mangrove untuk menjaga ekosistem pesisir secara berkelanjutan.

"Bali identik dengan keindahan pantai sehingga kita harus konsisten melakukan kegiatan pembersihan demi menjaga citra pariwisata daerah ini," katanya.

Read Entire Article
Prestasi | | | |