Kisaran Gaji Lulusan S1 Harvard University Berdasar Hasil Survei

5 hours ago 4

loading...

Besaran gaji lulusan S1 Harvard University menarik untuk diulas. Foto/hbs.edu.

JAKARTA - Besaran gaji lulusan S1 Harvard University menarik untuk diulas, mengingat kampus tersebut adalah salah satu yang terbaik di dunia untuk saat ini.

Harvard University dikenal sebagai salah satu institusi pendidikan paling bergengsi di dunia. Lulus dari universitas ini bukan hanya memberikan gengsi akademik, tetapi juga membuka pintu menuju berbagai peluang karier dengan pendapatan yang menjanjikan.

Tak heran jika banyak orang penasaran tentang seberapa besar gaji yang bisa diperoleh oleh lulusan program Sarjana (S1) dari kampus ternama ini. Gaji lulusan S1 Harvard biasanya mencerminkan kualitas pendidikan, jaringan alumni yang kuat, serta reputasi global yang dimiliki universitas tersebut.

Berbagai survei dan laporan pasar kerja menunjukkan bahwa lulusan Harvard cenderung mendapatkan kompensasi yang lebih tinggi dibandingkan rata-rata lulusan universitas lain, bahkan di tahun-tahun awal setelah lulus. Hal ini berlaku di berbagai bidang seperti finansial, teknologi, hukum, hingga sektor pemerintahan.


Jika didasarkan pada survei PayScale Salary Survey, Payscale merilis daftar universitas di AS yang menghasilkan lulusan dengan rerata gaji tertinggi di awal karier maupun maupun di middle karier.

Menurut data terbaru PayScale Salary Survey, gaji lulusan S1 Harvard University ini adalah USD 185.900 atau sekitar Rp3,13 miliar per tahun (kurs USD 1 setara Rp 16.882).

Nilai gaji itu menjadikan Harvard jadi Universitas dengan bayaran tertinggi nomor empat di dunia. Kampus asal Cambridge ini masih kalah dari United States Naval Academy, Princeton University dan Massachusetts Institute of Technology.

Massachusetts Institute of Technology sendiri menjadi kampus Amerika Serikat yang menghasilkan lulusan S1 dengan gaji tertinggi, yakni sebesar USD 196.900 atau sekitar Rp 3,32 miliar.

Read Entire Article
Prestasi | | | |