Logo Neta di Kantor Pusatnya Dicopot Paksa , Ada Apakah?

1 month ago 19

loading...

Logo Neta dicopot paksa dari kantor pusatnya di Shanghai, China. FOTO/ CAR NEWS CHINA

SHANGHAI - Kantor pusat Neta Auto di Shanghai baru-baru ini menjadi sorotan ketika logo perusahaan terlihat dicopot diam-diam di malam hari.

BACA JUGA - Neta V Kalah Bersaing, Neta Balas dengan Neta V-II, Harga cuma Rp200 Jutaan

Foto-foto yang dibagikan oleh pengguna media sosial menunjukkan beberapa pekerja menggunakan tali dan pengikis untuk mencopot tanda tersebut, meninggalkan bekas samar di dinding gedung.

Seperti dilansir dari Car News China, Jumat (30/5/2025), Neta mengonfirmasi pemindahan tersebut setelah berakhirnya masa sewa gedung bulan lalu, dan mengatakan perusahaan sedang dalam proses pemindahan, tetapi alamat baru belum diumumkan.

Neta, yang pernah digambarkan sebagai 'kuda hitam' di antara perusahaan rintisan kendaraan listrik (EV) di China, kini menghadapi pergumulan internal yang dapat mengakhiri kariernya.

Beberapa sumber telah mengungkapkan bahwa pemegang saham yang terkait dengan pemerintah di perusahaan induk Hozon New Energy Automobile berencana mengadakan rapat dewan untuk mencopot pendirinya, Fang Yunzhou, dari jabatan Ketua dan CEO.

Read Entire Article
Prestasi | | | |