loading...
BRNO - Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez, memenangi balapan MotoGP Republik Ceko 2025. Balapan tersebut berlangsung di Automotodrom Brno, Republik Ceko, Minggu (20/7/2025) malam WIB.
Francesco Bagnaia yang start dari posisi pertama memulai balapan dengan baik. Meski sempat disalip Marc Marquez, dia dapat mengambil kembali posisi terdepan.
Tapi di lap kedua, Bagnaia tercecer ke posisi ketiga usai disalip Marco Bezzecchi dan Marquez. Sementara, Alex Marquez yang sedang menghuni posisi keenam harus terjatuh usai menyenggol Joan Mir.
Baca Juga: Drama Lap Terakhir, Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Ceko 2025
Kembali ke papan atas, Bagnaia merosot ke posisi keempat usai dikudeta Pedro Acosta. Sementara Marquez masih mencari celah untuk melengserkan Bezzecchi dari posisi pertama.