Pesan Menyentuh Sherly Annavita untuk Anak Muda Aceh

4 weeks ago 35

loading...

Kreator konten asal Aceh Sherly Annavita. Foto/Dok SindoNews

JAKARTA - Kreator konten Sherly Annavita memberikan pesan yang sangat menyentuh kepada masyarakat Aceh, khususnya anak muda, yang kini tengah berjuang setelah diterpa bencana . Menurut Sherly, sejarah menunjukkan masyarakat Aceh bisa menghadapi masalah dengan kuat.

"Sherly pengen bilang bahwa masyarakat Aceh itu lahir dari rahim-rahim pejuang, sejarah sudah mencatat itu. Dan ketika hari ini masyarakat Aceh dicoba lagi dengan bencana, ditambah respons yang begitu lambat, maka boleh jadi ini adalah cracking selanjutnya untuk membuat Aceh bisa naik kelas," kata Sherly dalam siniar atau podcast To The Point Aja yang tayang di YouTube SindoNews, dikutip Kamis (25/12/2025).

Sambil menahan tangis, perempuan kelahiran Aceh ini melanjutkan ucapannya. "Ketika bencana ini dihadapi bersama-sama, dihadapi dengan hati dan pikiran agar bagaimana kita keluar dari situasi ini, maka bukankah ada istilah kita mengira kita sudah dikubur, padahal kita sedang ditanam."

Baca Juga: Permintaan Sherly Annavita kepada Prabowo: Lihat Apa yang Sebenarnya Terjadi, Biarkan Bapak yang Memutuskan

Menurut Sherly, dikubur dan ditanam adalah sebuah proses yang sudah disiapkan untuk hasil atau ouput yang berbeda. Dikubur artinya kita selesai, ditanam artinya kita sedang dipersiapkan.

Read Entire Article
Prestasi | | | |