loading...
Brigjen Pol Hengki Haryadi diangkat menjadi Wakapolda Riau. Foto/istimewa
JAKARTA - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi, rotasi, dan promosi jabatan terhadap 71 perwira menengah (pamen) dan perwira tinggi (pati) Polri. Salah satunya Brigjen Pol Hengki Haryadi.
Berdasarkan data yang dihimpun SindoNes, Selasa (23/12/2025), mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Nomor: ST/2781/XII/KEP/2025 per 15 Desember 2025 ditandatangani Kapolri atas nama As SDM Irjen Pol Anwar.
Dalam mutasi tersebut, Hengki yang sebelumnya menjabat sebagai Penyidik Tindak Pidana Utama TK II Bareskrim Polri kini menduduki jabatan baru sebagai Wakapolda Riau.
Selama berkarier di Korps Bhayangkara, lulusan Akademi Polisi (Akpol) 1996 ini sangat berpengalaman di bidang reserse. Jabatan pertamanya adalah menjadi Pamapta II di Polres Dili tahun 1997.
Baca juga: Mutasi Polri: Kapolri Tunjuk 7 Wakapolda per 15 Desember 2025, Ini Daftar Lengkapnya
Pada 2001, Hengki menjadi Kasat Lantas Polres Garut. Kemudian Pama Polda Lampung pada 2002, selanjutnya dia dipercaya menjadi Kasat Reskrim Polrestabes Bandar Lampung. Setelah itu, Hengki menjabat sebagai Kanit III Sat I Dit Reskrim Polda Lampung pada 2008.
















































