Profil Cesar Meylan Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia: Jawara Olimpiade, Ilmuwan Olahraga

2 hours ago 5

loading...

Profil Cesar Meylan Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia: Jawara Olimpiade, Ilmuwan Olahraga

JAKARTA - PSSI telah resmi mengumumkan asisten pelatih John Herdman, Cesar Meylan. Federasi mengungkapkan, Meylan akan mempunyai tugas penting di tim kepelatihan Timnas Indonesia .

Cesar Meylan merupakan salah satu dari dua asisten pelatih yang kabarnya akan dibawa oleh John Herdman. Pelatih asal Inggris itu sudah pernah bekerja sama dengan Meylan.

Sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia, Cesar Meylan menjabat sebagai Director of Performance Toronto FC, serta memegang peran strategis di Canada Soccer sebagai Director, Health & Athletic Performance dan Head of Athletic Performance. Pengalamannya mencakup pengelolaan performa atlet dari level liga profesional hingga panggung terbesar dunia seperti Olimpiade dan Piala Dunia.

Kolaborasi erat Meylan dan Herdman telah menghasilkan prestasi bersejarah, termasuk medali emas Olimpiade Tokyo 2021 bersama Timnas Wanita Kanada, dua medali perunggu Olimpiade sebelumnya, serta membawa Tim Nasional Pria Kanada lolos ke Piala Dunia 2022 setelah penantian panjang selama puluhan tahun.

Meylan dikenal sebagai sosok elite di bidang pelatihan fisik dan sport performance. Maka dari itu, Doktor (PhD) Strenght & Conditioning AUT University, Selandia Baru, itu akan mempunyai tugas sebatai asisten pelatih fisik Timnas Indonesia.

Read Entire Article
Prestasi | | | |