Profil Jenderal Kopassus Brigjen Aulia Dwi Nasrullah, dari Asops Kasogabwilhan III Kini Jadi Kapuspen TNI

4 weeks ago 51

loading...

Brigjen TNI Aulia Dwi Nasrullah mendapat penugasan baru dari Panglima TNI sebagai Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI dalam mutasi 15 Desember 2025. Foto/Ist

BRIGJEN TNI Aulia Dwi Nasrullah mendapat penugasan baru sebagai Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI. Penugasan ini ini berdasarkan keputusan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto yang melaksanakan rotasi dan mutasi terhadap 187 Perwira Tinggi (Pati) TNI.

Mutasi TNI terbaru di akhir 2025 ini tertuang dalam Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1664/XII/2025 tanggal 15 Desember 2025 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI.

Baca juga: Mutasi 187 Pati TNI, Kapuspen hingga Dankodaeral XIII Diganti

Di jajaran TNI Angkatan Darat (AD), Brigjen TNI Aulia Dwi Nasrullah mendapat penugasan baru sebagai Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI. Dia menempati jabatan yang sebelumnya diemban oleh Mayjen TNI (Mar) Freddy Ardianzah.

Adapun, dari 187 Perwira Tinggi yang dimutasi, terdiri atas 109 Pati TNI Angkatan Darat, 36 Pati TNI Angkatan Laut, dan 42 Pati TNI Angkatan Udara.

Read Entire Article
Prestasi | | | |