Saksikan KIKO Season 4 Eps. GHOST OF NEO ASRI pada Minggu 11 Jan 2026 Jam 08.00 Pagi di RCTI

20 hours ago 9

loading...

Saksikan KIKO Season 4 Eps. GHOST OF NEO ASRI pada Minggu 11 Jan 2026 Jam 08.00 Pagi di RCTI. Foto/RCTI

JAKARTA - Menemani minggu pagi yang seru bersama keluarga, serial animasi KIKO Season4 Episode Baru hadir di RCTI dengan membawa keseruan untuk dinikmati bersama di rumah.

Hingga saat ini, KIKO telah meraih lima penghargaan bergengsi di tingkat nasional dan internasional dalam kategori anak-anak dan animasi. Serial ini juga telah didubbing ke dalam empat bahasa dan tayang di 64 negara melalui berbagai platform seperti Disney XD, Netflix, Vision+, RCTI+, ZooMoo Channel, dan Roku Channel.

Musim terbaru ini menghadirkan kisah yang lebih segar dan inovatif, mempertegas komitmen MNC Animation dalam industri kreatif. Ibu Liliana Tanoesoedibjo menekankan bahwa selain menyajikan hiburan yang seru, KIKO juga mengandung nilai edukasi yang penting bagi anak-anak Indonesia. Berikut sinopsis episode terbaru KIKO minggu ini.

Terjadi kehebohan di Neo Asri, ada laporan bahwa robotnya hilang, ada juga yang melaporkan bahwa ia melihat makhluk yang mengerikan, melayang, dan mengejutkan. Poli berkata itu pasti hantu, namun warga Neo Asri tidak paham dengan konsep hantu. Keadaan semakin mencekam dengan suara-suara hewan malam, dan sekelebat cahaya. Sampai akhirnya, terdengar teriakan melengking dan penampakan berbentuk aneh melayang. Apa yang akan terjadi selanjutnya?

Jangan lewatkan keseruan episode baru KIKO - GHOST OF NEO ASRI, Minggu 11 Jan 2026 Jam 08.00 Pagi di RCTI - Petualangan Baru Kota Asri Masa Depan.

Read Entire Article
Prestasi | | | |