loading...
Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya memastikan penanganan bencana Sumatera terus dilakukan secara masif. Foto/SindoNews
JAKARTA - Pemerintah melalui Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya memastikan penanganan bencana Sumatera terus dilakukan secara masif. Peran yang diambil Seskab Teddy dalam menyampaikan progres penanganan bencana dinilai sebagai momentum untuk menunjukkan upaya pemerintah dalam menangani bencana di tengah kritik tajam.
“Menurut saya ada kesempatan luar biasa bagi pemerintah dalam menjelaskan penanganan bencana Sumatera yang seolah-olah (disebut) tidak optimal,” ujar Pakar Kebijakan Publik dari Universitas TrisaktiTrubus Rahardiansyah, Selasa (23/12/2025).
Trubus menilai pemerintah terus bergerak dalam melakukan penanganan bencana. Namun, memang daerah yang terdampak bencana cakupannya luas. Sementara, ia menilai ada pemerintah daerah yang aktif dan kurang proaktif, seperti di Aceh.
Baca juga: Seskab Teddy Dinilai Benahi Pola Komunikasi Publik dalam Penanganan Bencana Sumatera
Mereka yang kurang proaktif seolah menyerahkan sepenuhnya penanganan bencana kepada pemerintah pusat. “Jadi mereka seolah berasumsi itu seperti kejadian tsunami 2004,” imbuhnya.
















































