loading...
Dua jet tempur Gripen Hongaria saat mencegat lima pesawat militer Rusia di atas Laut Baltik pada Kamis (25/9/2025). Foto/X @NATO_AIRCOM
BUDAPEST - Dua jet tempur Gripen Hongaria telah mencegat lima pesawat militer Rusia di atas Laut Baltik pada hari Kamis. Hungaria merupakan anggota NATO, blok militer Barat yang sedang terlibat perseteruan panas dengan Moskow atas perang Ukraina.
Intersepsi oleh jet-jet tempur Hongaria ini menyusul serangkaian insiden menegangkan yang melibatkan pesawat Rusia, termasuk beberapa pelanggaran wilayah udara negara-negara NATO dan penembakan jatuh pesawat nirawak Rusia di atas Polandia.
Pada hari Kamis, pesawat-pesawat tempur Rusia—termasuk tiga MiG-31, satu Su-30, dan satu Su-35—terbang di atas Laut Baltik dekat wilayah udara Latvia.
Baca Juga: Trump Minta NATO Tembak Jatuh Jet Tempur Rusia, UE: Opsi Itu Dipertimbangkan!
Dua jet tempur Gripen Hongaria kemudian lepas landas dari pangkalan udara Siauliai di Lithuania untuk mencegat lima pesawat Rusia tersebut.
"Hongaria menunjukkan komitmen aliansi untuk melindungi dan menjaga kawasan Baltik dan sisi timur," kata Komando Udara NATO dalam sebuah pernyataan, yang dikutip dari akun X-nya, @NATO_AIRCOM, Jumat (26/9/2025).
Perdana Menteri Hongaria Viktor Orban, yang secara luas dianggap sebagai salah satu pemimpin NATO yang paling pro-Kremlin, telah berusaha menjauhkan negaranya dari ketegangan yang meningkat. Dia mengaitkan insiden serbuan pesawat-pesawat nirawak Rusia terhadap wilayah udara Polandia dengan dukungan Warsawa untuk Ukraina.

















































