loading...
Kemendikdasmen akan mengumumkan hasil Tes Kemampuan Akademik (TKA) 2025 pada Rabu, 23 Desember 2025. Foto/BKHM.
JAKARTA - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah ( Kemendikdasmen ) akan mengumumkan hasil Tes Kemampuan Akademik (TKA) 2025 pada Rabu, 23 Desember 2025. Pengumuman ini menjadi momen penting bagi peserta didik jenjang SMA dan Paket C yang mengikuti TKA perdana tahun ini.
Mengutip unggahan Instagram resmi Pusat Asesmen Pendidikan (Pusmendik) Kemendikdasmen, Senin (22/12/2025), disampaikan bahwa hasil Tes Kemampuan Akademik (TKA) akan diumumkan pada 23 Desember 2025.
Baca juga: ITB Resmi Terapkan Nilai TKA untuk Seleksi SNBP 2026, Cek Infonya
“Perlu kami informasikan bahwa hasil Tes Kemampuan Akademik (TKA) akan diumumkan pada 23 Desember 2025. Selanjutnya, akan dilakukan pengecekan kelengkapan serta kesesuaian identitas peserta dalam Daftar Kolektif Hasil TKA oleh satuan pendidikan sesuai kewenangannya,” tulis Pusmendik.
Setelah proses verifikasi data dinyatakan sesuai, Sertifikat Hasil TKA (SHTKA) akan didistribusikan dan dapat langsung dicetak oleh masing-masing satuan pendidikan.
Baca juga: TKA Jadi Cermin Baru Dunia Pendidikan: Ukur Kemampuan, Bangun Tanggung Jawab Belajar
Hasil TKA Disampaikan ke Tiga Pihak
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, dalam taklimat media TKA 2025 menjelaskan bahwa hasil TKA tidak akan dipublikasikan secara terbuka berdasarkan nilai individu.
















































