Sungai Cidurian Meluap, Perumahan Taman Cikande Masih Terendam Banjir Siang Ini

3 hours ago 7

loading...

Intensitas hujan tinggi dan luapan Sungai Cidurian menyebabkan Perumahan Taman Cikande, Kabupaten Tangerang terendam banjir, sejak Minggu (11/1/2026). Foto/Tangkapan layar

TANGERANG - Intensitas hujan tinggi dan luapan Sungai Cidurian menyebabkan Perumahan Taman Cikande, Kabupaten Tangerang terendam banjir , sejak Minggu (11/1/2026). Hingga siang ini banjir masih menggenangi pemukiman tersebut.

Berdasarkan laporan jurnalis iNews TV pada Kamis (15/1/2026) sekira pukul 11.26 WIB, ketinggian banjir di pemukiman tersebut masih setinggi lutut orang dewasa atau sekitar 50 cm. Ketinggian air membuat warga tidak bisa melakukan aktivitas secara normal.

Dari pantauan di lokasi, tampak relawan dan anggota polisi dengan menggunakan perahu karet menyambangi rumah warga yang terendam banjir. Mereka melakukan distribusi bantuan makanan yang diolah dari dapur umum.

Baca juga: Awas! Pintu Air Pasar Ikan Berstatus Siaga 2, Ini Daftar Wilayah Pesisir Jakarta yang Waspada

Read Entire Article
Prestasi | | | |