Tips Membersihkan Kipas Angin agar Udara Kembali Segar dan Sehat

4 hours ago 6

Fimela.com, Jakarta - Sahabat Fimela, kipas angin menjadi salah satu alat elektronik andalan di rumah, terutama saat cuaca panas. Namun tanpa disadari, kipas angin yang jarang dibersihkan dapat menjadi sarang debu dan kotoran. Debu yang beterbangan kembali ke udara bisa memicu alergi, batuk, hingga gangguan pernapasan.

Membersihkan kipas angin secara rutin tidak hanya membuat tampilannya lebih bersih, tetapi juga membantu menjaga kualitas udara di dalam ruangan. Agar proses pembersihan aman dan efektif, ada beberapa tips mudah yang bisa Sahabat Fimela terapkan di rumah.

Langkah-Langkah Membersihkan Kipas Angin

Beberapa langkah-langkah membersihkan kipas angin yang benar, sebagai berikut:

1. Matikan dan Cabut Kabel Listrik

Sebelum mulai membersihkan, pastikan kipas angin dalam kondisi mati dan kabel listrik tercabut dari stop kontak. Langkah ini penting untuk menghindari risiko tersengat listrik dan menjaga keamanan selama proses pembersihan.

2. Bongkar Pelindung dan Baling-Baling

Buka bagian pelindung kipas secara perlahan, lalu lepaskan baling-balingnya. Dengan membongkar bagian ini, Sahabat Fimela dapat membersihkan debu yang menempel secara menyeluruh dan tidak hanya di permukaan saja.

3. Bersihkan Debu dengan Lap atau Kuas

Gunakan lap kering, lap lembap, atau kuas kecil untuk membersihkan debu yang menempel pada baling-baling dan pelindung kipas. Untuk debu yang membandel, kamu bisa menggunakan campuran air hangat dan sedikit sabun, lalu keringkan sebelum dipasang kembali.

4. Lap Bagian Motor dan Badan Kipas

Bagian motor dan badan kipas sebaiknya dibersihkan menggunakan lap kering atau sedikit lembap. Hindari penggunaan air berlebih agar tidak merusak komponen listrik di dalamnya.

5. Pastikan Semua Bagian Sudah Kering

Sebelum merakit kembali, pastikan seluruh bagian kipas benar-benar kering. Hal ini penting untuk mencegah korsleting dan menjaga kipas tetap awet saat digunakan kembali.

6. Bersihkan Secara Rutin

Agar udara tetap segar dan sehat, bersihkan kipas angin setidaknya satu hingga dua bulan sekali, tergantung tingkat debu di rumah. Pembersihan rutin juga membuat kipas bekerja lebih optimal dan tahan lama.

Dengan kipas angin yang bersih, sirkulasi udara di rumah pun menjadi lebih nyaman dan sehat. Yuk, mulai luangkan waktu untuk membersihkan kipas angin secara rutin agar keluargamu bisa menghirup udara yang lebih segar setiap hari. Semoga bermanfaat!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Read Entire Article
Prestasi | | | |