loading...
Masa tunggu lulusan Universitas Airlangga (Unair) untuk mendapat pekerjaan pertama hanya dalam hitungan bulan saja. Foto/Unair.
JAKARTA - Masa tunggu lulusan Universitas Airlangga (Unair) untuk mendapat pekerjaan pertama hanya dalam hitungan bulan saja. Hal ini tentu membantu para wisudawan untuk terserap cepat di dunia kerja .
Berdasarkan laporan Tracer Study 2024 yang dikutip dari akun resmi Instagram Universitas Airlangga, sebanyak 90,21 persen lulusan Unair berhasil mendapatkan pekerjaan dalam waktu kurang dari enam bulan setelah wisuda.
Baca juga: 7 Perguruan Tinggi Terbaik di Surabaya dan Sekitarnya Versi THE WUR 2026
Data tersebut menunjukkan bahwa rata-rata waktu tunggu lulusan Unair hanya tiga bulan, dengan median waktu tunggu dua bulan untuk mendapatkan pekerjaan pertama. Angka ini menjadi bukti konkret bahwa lulusan Unair siap menghadapi dunia profesional dan memiliki kompetensi yang tinggi sesuai kebutuhan industri.
Capaian ini juga sejalan dengan reputasi Unair di tingkat Asia. Dalam QS Asia University Rankings 2026, Universitas Airlangga menempati posisi kedua terbaik di Indonesia dalam kategori employer reputation — indikator yang menilai kepercayaan perusahaan terhadap kualitas lulusan suatu universitas.
Baca juga: Khofifah Indar Parawansa Kembali Pimpin IKA Unair Periode 2025-2030
















































