loading...
Pentagon perintahkan 1.500 tentara aktif AS bersiap dikerahkan untuk mengatasi kerusuhan di negara bagian Minnesota. Foto/Army National Guard
WASHINGTON - Pentagon telah memerintahkan sekitar 1.500 tentara aktif Amerika Serikat (AS) untuk bersiap dikerahkan guna meredam kerusuhan di Minnesota.
Perintah itu diungkap The Washington Post pada hari Minggu, mengutip pejabat pertahanan.
Demonstrasi selama berbulan-bulan terhadap agen Imigrasi dan Bea Cukai (ICE) di negara bagian tersebut meningkat tajam pada awal Januari setelah penembakan fatal terhadap seorang wanita di Minneapolis.
Baca Juga: Agen ICE Tembak Mati Wanita AS, Trump Bermusuhan dengan Rakyat Sendiri di Minneapolis
Pentagon kini telah menempatkan pasukan dari Divisi Lintas Udara ke-11 yang berbasis di Alaska dalam keadaan siaga jika kekerasan di Minnesota meningkat, menurut laporan The Washington Post, mengutip seorang pejabat pertahanan AS. Belum jelas apakah mereka akan benar-benar dikerahkan.
Pihak Gedung Putih mengatakan Pentagon biasanya bersiap untuk setiap keputusan yang mungkin dibuat Presiden Donald Trump.
















































