BREAKING NEWS! Perdana Menteri Thailand Paetongtarn Shinawatra Diberhentikan

5 hours ago 6

loading...

Perdana Menteri Thailand Paetongtarn Shinawatra. Foto/X

BANGKOK - Mahkamah Konstitusi Thailand menskors Perdana Menteri Paetongtarn Shinawatra dari jabatannya pada hari Selasa (1/7/2025) sambil menunggu penyelidikan etika atas kebocoran panggilan telepon dengan seorang pemimpin senior Kamboja. Para hakim memberikan suara bulat pada hari Selasa untuk menerima petisi yang menuduhnya melakukan pelanggaran etika.

Para hakim memberikan suara 7 berbanding 2 untuk menskorsnya dari tugasnya sebagai perdana menteri.

Pengadilan memberi Paetongtarn waktu 15 hari untuk memberikan bukti yang mendukung kasusnya.

Paetongtarn menghadapi ketidakpuasan yang semakin besar atas penanganannya terhadap sengketa perbatasan terbaru dengan Kamboja, yang melibatkan konfrontasi bersenjata pada tanggal 28 Mei yang menyebabkan seorang tentara Kamboja tewas.

Kebocoran panggilan telepon saat ia terlibat dalam diplomasi dengan Ketua Senat Kamboja Hun Sen memicu serangkaian keluhan dan protes publik.

Read Entire Article
Prestasi | | | |