Hasil Final Bulu Tangkis SEA Games 2025: Rachel/Febi Kalah, Indonesia Imbang Lawan Thailand 1-1

1 month ago 29

loading...

Hasil Final Bulu Tangkis SEA Games 2025: Rachel/Febi Kalah, Indonesia Imbang Lawan Thailand 1-1

PATHUM THANI - Ganda putri Indonesia, Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum, gagal menambah keunggulan atas Thailand di final beregu putri SEA Games 2025 . Mereka takluk dari pasangan tuan rumah Benyapa Aimsard/Supissara Paewsampran, lewat pertempuran tiga gim dengan skor 18-21, 21-11, dan 18-21.

Berlaga di Thammasat University Rangsit Campus, Pathum Thani, Thailand, Rabu (10/12/2025) siang WIB, Rachel/Febi mendapat perlawanan sengit dari tuan rumah. Mereka pun harus tertinggal 4-7 dari Aimsard/Paewsampran.

Baca Juga: Putri KW Bawa Indonesia Unggul atas Thailand di Final Bulu Tangkis Beregu SEA Games 2025

Ganda putri tuan rumah itu terus memperlebar jarak menjadi 9-6. Upaya Rachel/Febi untuk mengubah keadaan belum berhasil karena mereka tertinggal dari Aimsard/Paewsampran di interval gim pertama dengan skor 9-11.

Usai jeda, Rachel/Febi terus menangkas jarak hingga menjadi 14-16. Namun upaya mereka belum berbuah manis. Ganda putri Pelatnas PBSI Cipayung itu menelan kekalahan dari Aimsard/Paewsampran di gim pertama dengan skor 18-21.

Di gim kedua, Rachel/Febi kembali mendapat tekanan dari tuan rumah dan sempat tertinggal 4-6. Namun, mereka mampu bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 8-8.

Read Entire Article
Prestasi | | | |