Jadwal Indonesia Masters 2026 Hari Ini: Wakil Merah Putih Berjuang Rebut Tiket Perempat Final

3 hours ago 6

loading...

Jadwal Indonesia Masters 2026 Hari Ini: Wakil Merah Putih Berjuang Rebut Tiket Perempat Final

Turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2026 mulai memasuki tahap penentuan pada Kamis (22/1/2026). Rangkaian pertandingan babak 16 besar akan digelar di Istora Senayan, Jakarta, mulai pukul 09.00 WIB. Para pebulu tangkis Indonesia kembali turun gelanggang untuk mengamankan tiket menuju perempat final turnamen BWF World Tour Super 500 tersebut.

Mengacu pada jadwal yang dikeluarkan PBSI, laga-laga babak 16 besar akan berlangsung di tiga lapangan secara paralel. Court 1 dibuka dengan pertandingan ganda putri yang mempertemukan Amallia Cahaya Pratiwi/Siti Fadia Silva Ramadhanti menghadapi pasangan Thailand, Hathathip Mijad/N. Tungkasatan.

Selanjutnya, ganda putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani akan diuji oleh duet Malaysia, Nur Mohd A. Azryn/Tan Wee Kiong.

Masih di lapangan utama, perhatian juga tertuju pada sektor tunggal putra saat Anthony Sinisuka Ginting menghadapi wakil Singapura, Jia Heng Jason Teh.

Sementara itu, ganda putri andalan Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Apriyani Rahayu, dijadwalkan bertemu pasangan Hong Kong, Tsang Hiu Yan/Yeung Pui Lam, dalam laga yang diprediksi berjalan ketat.

Persaingan sengit juga tersaji di Court 2. Tunggal putra muda Indonesia, Mohammad Zaki Ubaidillah, akan menantang unggulan Singapura Loh Kean Yew. Dari nomor ganda putra, duel sesama wakil Indonesia tak terhindarkan ketika Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana berhadapan dengan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri. Selain itu, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin akan meladeni pasangan Chinese Taipei, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan.

Read Entire Article
Prestasi | | | |