loading...
Kepala BNPT Komjen Pol Eddy Hartono dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi XIII DPR di Jakarta, Kamis (17/7/2025). Foto/Ist
JAKARTA - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol Eddy Hartono menjelaskan upaya pencegahan radikal terorisme dilakukan dengan sinergi BNPT bersama kementerian/lembaga terkait agar pelaksanaannya berjalan lebih optimal. Hal itu dikatakannya dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi XIII DPR di Jakarta, Kamis (17/7/2025).
"Kami sinergikan program-program BNPT dengan program-program kementerian lain, begitu juga dengan anggaran. BNPT akan terus bekerjasama sehingga upaya pencegahan terorisme berjalan dengan maksimal," jelasnya.
Baca juga: HUT ke-15 BNPT Menyerukan Gerakan Siap Jaga Indonesia
Dia mengatakan sinergi dimaksud seperti yang dilakukan dalam program Kesiapsiagaan Nasional, Kontra Radikalisasi dan penguatan Deradikalisasi, di mana BNPT bekerjasama dengan sejumlah lembaga/kementerian seperti Polri, TNI, BIN, Kemendagri, Komdigi, BPIP, BAIS, KemenPPPA, BRIN, Kemenag, Kemendiktisaintek, Densus 88 AT, Kemenimipas, dan Kejaksaan.