Lomma Resmi Dibuka sebagai Ruang Kreatif dengan Konsep Modern

1 day ago 7

Fimela.com, Jakarta Lomma resmi membuka pintunya, menghadirkan sebuah ekosistem kreatif yang dirancang dengan tiga pilar utama: Dine at Lomma, Lomma Shop, dan Lomma Experience. Lebih dari sekadar destinasi, Lomma hadir sebagai ruang konsep yang mengusung semangat kontemporer dan keanggunan yang tenang—menjadi wadah ekspresi budaya, eksplorasi kreatif, sekaligus gaya hidup modern.

Sebagai penanda pembukaan resminya, Lomma menggelar trunk show yang menampilkan koleksi perdana Lomma Shop bertajuk Volume 1: In Bloom. Koleksi ini ditata dan diperagakan oleh figur-figur kunci Lomma, dengan setiap busana dikenakan sebagai cerminan gaya personal, menekankan fleksibilitas dan daya adaptasi setiap desainnya. Koleksi ini mencakup dua desain kaus uniseks dan satu kemeja santai, masing-masing tersedia dalam pilihan warna hitam dan putih, dengan rentang ukuran mulai dari S–M hingga L–XL yang mendukung styling fleksibel untuk berbagai bentuk tubuh. Selain busana, Lomma Shop juga menghadirkan produk gaya hidup seperti tumbler bermerek dan gelas signature Lomma.

Kolaborasi Brand Lokal yang Hadirkan Ekosistem Kreatif

Selain lini eksklusif Volume 1: In Bloom, Lomma Shop juga menghadirkan kurasi label kontemporer terpilih. Pada pembukaan perdananya, sejumlah brand lokal seperti Abiaa, Goodvibes, Esemu, Project Soul Eyewear, dan Pears Magazine meramaikan rak display, dan akan tetap tersedia di Lomma Shop pasca acara. Sebagai sorotan spesial, Aidan & Ice juga tampil hanya sehari di acara pembukaan, membawa keunikan detail ornamen mewah khasnya ke dalam ruang ritel Lomma. Untuk melengkapi pengalaman, Quickly menyajikan minuman segar bertema floral yang mencerminkan semangat Lomma—ringan, menyegarkan, dan memikat. Tersedia dua pilihan minuman: satu dari menu khas Quickly, serta satu kreasi eksklusif khusus untuk peresmian Lomma.

Berlokasi di kawasan asri dan prestisius Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Lomma menawarkan ekosistem yang dikurasi secara cermat untuk memadukan fashion, gaya hidup, dan wellness dalam ruang yang hangat dan sarat makna. Lomma menjadi penghubung bagi tenant dan komunitas yang menjunjung keaslian, desain berkesadaran, serta interaksi yang bermakna.

Lomma sebagai Ruang Kreatif yang Serba Ada

Lomma adalah ruang kreatif yang berlokasi di Dharmawangsa IV Nomor 6, Jakarta Selatan, dibangun dengan semangat modernitas, konsep, dan kolaborasi. Nama “Lomma” diadaptasi secara unik dari kata dalam bahasa Swedia blomma yang berarti “mekar”, mencerminkan komitmen Lomma untuk menumbuhkan ide, merawat lahirnya karya, suara, dan pengalaman baru.

Lomma memiliki venue serbaguna yang dirancang dengan detail untuk berbagai acara, pertemuan, dan ekspresi kreatif. Dengan tata ruang yang fleksibel, Lomma menjadi kanvas untuk perayaan intim, workshop, aktivasi brand, trunk show, hingga pengalaman terkurasi lainnya.

Sebagai wadah inovasi, Lomma membuka diri bagi talenta baru mulai dari seniman muda, chef generasi baru, hingga desainer pendatang untuk berkarya, tumbuh, dan menampilkan karya mereka dalam lingkungan yang mendukung dan berkelas.

Dine at Lomma 

Menghadirkan pengalaman bistro modern dengan sajian comfort food kontemporer dalam suasana elegan yang santai. Menu yang disajikan menggabungkan cita rasa Asia, Indonesia, Barat, hingga fusion, dengan racikan rasa, tekstur, dan tempo yang pas—mengundang tamu untuk berkumpul, bersantai, dan menikmati setiap suapannya.

Lomma Shop

Menjadi destinasi kurasi produk penuh makna dan desain yang thoughtful. Selain koleksi internal Lomma, toko ini juga menghadirkan label kreatif kontemporer seperti Oscar Lawalata Culture, Tangan, Clemence Ellery, Qanagara, hingga Sonderlab. Bersama-sama, mereka menghadirkan retail kolaboratif yang menonjolkan orisinalitas, keahlian tangan, dan kisah di balik setiap karya.

Lomma Experience

Menjadi inti konseptual ruang ini—sebagai inkubator kolaborasi kreatif, mulai dari pertukaran gagasan intim hingga program berskala besar. Awal tahun ini, Lomma Experience berkolaborasi dengan Cita Tenun Indonesia, IKYK, RiaMiranda, Kami, dan Artkea Stripes dalam peragaan busana Cita Raya: Hikayat di The St. Regis Jakarta. Lomma Experience juga menggandeng diva Indonesia Rossa untuk konser solonya pada Mei lalu. Inisiatif-inisiatif ini mencerminkan interaksi multidimensi yang menjadi napas utama Lomma.

Dengan energi yang tenang, semangat kolaborasi, dan kejelasan estetika, Lomma adalah lebih dari sekadar destinasi ia adalah pernyataan gaya hidup sekaligus undangan terbuka untuk terhubung, berkarya, dan terus berkembang. Jadi, tertarik untuk datang Sahabat Fimela?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Read Entire Article
Prestasi | | | |