Pemerintah Suriah dan Pasukan Kurdi SDF Sepakat Gencatan Senjata 4 Hari

3 hours ago 5

loading...

Warga Raqqa turun ke jalan untuk merayakan pembebasan kota dari YPG, yang beroperasi dengan nama SDF, di Suriah, pada 18 Januari 2026. Foto/Abdulfettah Hüseyin/Anadolu Agency

DAMASKUS - Pemerintah Suriah mengumumkan gencatan senjata empat hari dengan Pasukan Demokratik Suriah (SDF) yang dipimpin Kurdi setelah tentara terus merebut wilayah di timur laut negara itu menyusul kemajuan pesat.

Tentara Suriah mengumumkan gencatan senjata, yang mulai berlaku pukul 20.00 (17:00 GMT) pada hari Selasa.

Mereka juga mengatakan meminta SDF memberikan nama kandidat untuk peran asisten menteri pertahanan di Damaskus, sebagai bagian dari upaya mengintegrasikan Kurdi ke dalam negara Suriah.

SDF mengkonfirmasi mereka telah menerima gencatan senjata dan mengatakan tidak akan terlibat dalam aksi militer apa pun kecuali diserang.

“Kami juga menegaskan keterbukaan kami terhadap jalur politik, solusi yang dinegosiasikan, dan dialog, dan kesiapan kami melanjutkan implementasi perjanjian 18 Januari dengan cara yang melayani de-eskalasi dan stabilitas,” kata SDF dalam pernyataan.

Namun, tak lama setelah gencatan senjata diberlakukan, SDF mengklaim kelompok-kelompok yang bersekutu dengan pemerintah melancarkan serangan, "menggunakan senjata berat", di desa Tal Baroud, di sepanjang jalan Abyad, selatan Hasakah.

Read Entire Article
Prestasi | | | |