loading...
Penyanyi dan pencipta lagu, Sal Priadi, menjadi salah satu musisi yang menerima royalti tertinggi dari Wahana Musik Indonesia (WAMI). Foto/Instagram Sal Priadi.
JAKARTA - Penyanyi dan pencipta lagu, Sal Priadi , menjadi salah satu musisi yang menerima royalti tertinggi dari Wahana Musik Indonesia (WAMI) pada pendistribusian periode kedua tahun ini: Januari-April 2025.
Pendistribusian royalti itu mulai dilakukan sejak Kamis (17/7/2025) hingga tiga hari ke depan.
Baca juga: Anji Sindir Sistem Royalti Musik: Piyu Dapat Rp100 Ribu, Saya Nol
Adi Adrian selaku Ketua WAMI mengatakan total pendistribusian royalti musik kali ini mencapai nilai bersih Rp47 miliar. Adapun periode pendistribusian royalti dari WAMI dipersingkat, dari enam menjadi tiga kali dalam setahun.
"Setahun itu tiga kali membagikan royalti, periode kemarin sudah di bulan Maret, ini periode kedua, nanti ketiga di November," tutur Adi Adrian dalam jumpa persnya di Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (18/7/2025).
Baca juga: Piyu Semprot Dirjen KI soal Royalti Musik: Tidak Kompeten!
Adi Adrian pun mengapresiasi perolehan royalti pelantun lagu Dari Planet Lain tersebut. Padahal, Sal disebut baru bergabung menjadi anggota WAMI pada Januari lalu, namun bisa meraup royalti dengan nilai cukup fantastis.