loading...
Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno menyebut Car Free Night (CFN) tetap harus berjalan meski uji coba perdana pada Sabtu (5/7/2025) batal. Namun, CFN tidak bisa dijadikan satu dengan kegiatan besar. Foto/Refi Sandi
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno menyebut Car Free Night (CFN) tetap harus berjalan meski uji coba perdana pada Sabtu (5/7/2025) batal. Namun, CFN tidak bisa dijadikan satu dengan kegiatan besar
"Harus, harus. Cuman memang enggak bisa kita jadikan satu dengan kegiatan yang besar," ujar Rano kepada wartawan di Pinangsia, Jakarta Barat, Jumat (11/7/2025).
Rano menambahkan, kegiatan Jakarta Muharram Festival tetap berjalan meski tidak satu tempat bersamaan rencana uji coba CFN. "Kita memberikan semacam apa kepada anak-anak yatim. Hampir 3.000 anak mendapatkan santunan. Artinya tetap dibikin kegiatan itu (Jakarta Muharram Festival), cuman memang tidak di CFN. Insyaallah nanti kita akan pikirkan," ucapnya.
Baca Juga: Pemprov DKI Batalkan Jakarta Muharram Festival 2025 sekaligus Uji Coba Car Free Night
Rano menyebut area CFN akan difokuskan di sepanjang Jalan MH Thamrin-Dukuh Atas, lebih pendek daripada CFD. Hal ini mempertimbangkan dampak lalu lintas. Selain itu, CFN juga memerlukan sosialisasi kepada pengguna jalan agar tidak menimbulkan polemik di kemudian hari.