loading...
Suasana mencekam menyelimuti perairan Pulau Talise, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara saat Kapal Motor (KM) Barcelona 5 mengalami kebakaran hebat pada Minggu (20/7/2025). Foto: SindoNews TV
MINAHASA UTARA - Suasana mencekam menyelimuti perairan Pulau Talise, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara saat Kapal Motor (KM) Barcelona 5 mengalami kebakaran hebat pada Minggu (20/7/2025). Kapal yang mengangkut ratusan penumpang itu dilalap api di tengah perjalanan dari Kabupaten Kepulauan Talaud menuju Kota Manado.
Kobaran api menjalar cepat dari bagian atas kapal disertai kepulan asap hitam tebal yang membumbung ke udara.
Baca juga: KM Barcelona V Terbakar di Perairan Pulau Talise, Tangis Histeris Penumpang di Laut
Tampak sejumlah rekaman video amatir memperlihatkan kobaran api melalap bagian atas kapal. Dalam video tersebut, para penumpang mengenakan pelampung dan berusaha menyelamatkan diri. Sebagian di antaranya melompat ke laut.
“Ya Allah,” terdengar teriakan seorang penumpang yang terombang-ambing di tengah laut dengan menggunakan pelampung.