loading...
Enam dari 10 orang terkaya di dunia tergeser posisinya memasuki bulan November, dan untuk pertama kalinya Warren Buffett tidak masuk daftar 10 besar. Foto/Dok
JAKARTA - Memasuki November setelah bulan yang penuh gejolak, membuat enam dari 10 orang terkaya di dunia tergeser posisinya setelah harta kekayaan mereka tergerus. Ada beberapa perubahan dalam daftar 10 miliarder terkaya di dunia pada bulan November 2025.
Miliarder teknologi Elon Musk dengan kekayaan sebesar USD497 miliar masih menjaga posisi teratas sejak Mei 2024. Pada bulan Oktober ini, Musk sempat mencapai kekayaan sebesar USD500 miliar sebanyak dua kali, yang menjadikannya orang pertama yang mencapai kekayaan sebesar itu, meskipun hanya sementara.
Baca Juga: 3 Family Office Terbesar di Dunia, Kelola Aset Miliaran Dolar
Tapi hal itu bukanlah segalanya bagi Elon Musk, yang siap menjadi orang pertama dengan kekayaan triliunan dolar di dunia dalam dekade berikutnya. Diketahui saat ini para pemegang saham Tesla menyetujui paket gaji jumbo kepada Musk yang membuatnya akan mendapatkan hingga USD1 triliun dalam bentuk saham tambahan.
Sementara itu Mark Zuckerberg dari Meta mengalami bulan terburuk, usai kekayaan miliknya anjlok sekitar USD29 miliar. Kondisi tersebut membuat Zuckerberg turun dua peringkat dalam daftar, dan membantu Jeff Bezos dari Amazon naik posisi.
Baca Juga: Warren Buffet Jawaranya, Ini 10 Miliarder Paling Untung di Awal Jilid II Trump
Untuk pertama kalinya dalam beberapa tahun, Warren Buffett tidak masuk daftar 10 besar karena kekayaannya turun USD7 miliar. Posisi paling buncit milik Buffett kini diambil alih oleh Michael Dell dari Dell Technologies.
















































