AS Isyaratkan Banyak Negara Arab Normalisasi Hubungan dengan Israel Tahun Ini

6 hours ago 7

loading...

Amerika Serikat isyaratkan lebih banyak lagi negara Arab yang akan normalisasi hubungan dengan Israel pada tahun ini. Foto/Arab Reform Initiative

WASHINGTON - Pemerintah Amerika Serikat (AS) mengisyaratkan lebih banyak lagi negara Arab yang akan menormalisasi hubungan dengan Israel pada tahun ini. Washington juga terus mendesak Arab Saudi untuk menormalisasi hubungan dengan negara Yahudi tersebut.

Presiden AS Donald Trump menjelang akhir masa jabatan pertamanya memimpin apa yang disebut Perjanjian Abraham di mana Uni Emirat Arab, Bahrain, dan Maroko menjadi tiga negara Arab pertama dalam beberapa dekade yang menormalisasi hubungan dengan Israel.

“Saya pikir kita mungkin memiliki kabar baik, tentu saja sebelum akhir tahun ini, dari sejumlah negara yang bersedia bergabung dengan aliansi itu,” kata Menteri Luar Negeri AS Marco Rubio kepada Komite Urusan Luar Negeri Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Amerika pada hari Rabu.

Baca Juga: Teringat Anwar Saddat, Mohammed bin Salman Takut Dibunuh Jika Berteman dengan Israel

Arab Saudi tengah dalam pembicaraan lanjutan mengenai normalisasi tersebut, yang didukung oleh pemerintahan presiden Joe Biden saat itu, sebelum serangan Hamas terhadap Israel pada 7 Oktober 2023 yang belum pernah terjadi sebelumnya, yang respons dengan operasi militer besar-besaran.

Ketika ditanya tentang posisi Arab Saudi seminggu setelah Trump mengunjungi Riyadh, Rubio berkata: "Saya pikir masih ada keinginan untuk melakukannya."

Read Entire Article
Prestasi | | | |