Timnas Indonesia U-23 Masuk Pot 1, Berpotensi Lawan Malaysia di Fase Grup SEA Games 2025

9 hours ago 5

loading...

Timnas Indonesia U-23 Masuk Pot 1, Berpotensi Lawan Malaysia di Fase Grup SEA Games 2025

Pembagian pot drawing cabang olahraga sepak bola SEA Games 2025 Thailand telah diumumkan melalui unggahan akun Instagram @theaseanfootball, Sabtu (18/10/2025). Timnas Indonesia U-23 tergabung dalam Pot 1, menegaskan status mereka sebagai salah satu unggulan utama.

Untuk diketahui, cabang sepak bola SEA Games 2025 akan diikuti sembilan tim nasional U-23. Nantinya, sembilan tim tersebut akan dibagi ke dalam tiga pot dan ditempatkan ke tiga grup, masing-masing berisi tiga tim.

Proses pengundian grup dijadwalkan berlangsung pada 19 Oktober 2025, di mana saat itulah lawan-lawan yang akan dihadapi Timnas Indonesia U-23 di fase grup akan diketahui.

Sebagai juara bertahan, Garuda Muda menempati Pot 1 bersama tuan rumah Thailand dan Vietnam. Artinya, Indonesia tidak akan satu grup dengan kedua negara kuat tersebut di babak penyisihan grup.

Sementara itu, Pot 2 diisi oleh Malaysia, Myanmar, dan Kamboja, sedangkan Pot 3 dihuni Laos, Filipina, dan Singapura.

Read Entire Article
Prestasi | | | |