Warna Baru, Semangat Baru: TSG Siap Dominasi Panggung Balap Asia 2026

2 hours ago 5

loading...

Terengganu Cycling Team (TSG) resmi memperkenalkan wajah baru untuk mengarungi musim balap 2026 / Foto: Ist

Setelah mencatatkan dominasi luar biasa dengan enam kali menduduki peringkat pertama UCI Asia Team, Terengganu Cycling Team (TSG) resmi memperkenalkan wajah baru untuk mengarungi musim balap 2026. Dengan kombinasi pembalap elit dunia dan talenta muda berbakat, misi tim asal Malaysia ini hanya satu, yakni kembali ke singgasana tertinggi.

"Tujuan utama kami adalah kembali ke puncak,: tegas Danny Feng, Advisor TSG, dalam peluncuran tim bersama Polygon Bikes, Jumat (16/1/2026).

Demi memperkuat daya gedor di lintasan, TSG memboyong sejumlah bintang internasional. Di antaranya adalah Zeb Kyffin (Inggris), pemenang etape Tour de Langkawi 2025, serta Pierre Barbier (Prancis), sprinter tangguh eks UCI ProTeam Wagner Bazin WB yang memiliki rekam jejak gemilang di Sharjah Tour.

Tak hanya mengandalkan senior, TSG juga berinvestasi pada talenta muda (U-23) seperti Juan Pedro Lozano Navarro (Spanyol) dan Fergus Browning (Australia), peraih gelar King of the Mountains di Tour Down Under 2025. Dari internal akademi, muncul nama Muhammad Haizam dan Muhammad Qayyim yang siap membuktikan tajinya di kancah profesional.

TSG tetap mempertahankan pilar-pilar kuat mereka, yakni:

1. Adne van Engelen (Belanda): Juara Tour of Thailand 2024
2. Vadim Pronskiy (Kazakhstan): Eks pembalap Astana dan Pembalap Asia Terbaik di Tour of Hainan 2025
3. Mathias Bregnhoj (Denmark): Spesialis tanjakan sekaligus pakar nutrisi tim

Kepemimpinan di lapangan tetap dipercayakan kepada kapten legendaris Nur Amirull Fakhruddin, jawara SEA Games 2023, didampingi jagoan tanjakan Nur Aiman Mohd Zariff. Musim ini, TSG akan memacu Polygon Helios dengan warna oranye yang mencolok.

Read Entire Article
Prestasi | | | |