loading...
GIIAS 2025 Siapkan 150 Mobil dan 29 Motor . FOTO/ DOK SindoNews
JAKARTA - Ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show ( GIIAS ) 2025, menjadi kesempatan untuk menjajal mobil baru melalui program test drive dan test ride. Ini untuk meyakinkan calon konsumen sebelum membeli mobil baru.
BACA JUGA - Weekend, Pengunjung GIIAS 2024 Membeludak
Program test drive dan test ride menjadi salah satu daya tarik utama GIIAS, karena memberikan pengalaman yang membuat pengunjung tidak hanya melihat, tapi juga merasakan langsung performa dan teknologi kendaraan yang dipamerkan.
Tahun ini, GIIAS 2025 menyiapkan lebih dari 150 unit mobil dari 39 merek dan 29 unit motor dari 13 merek yang dapat dijajal langsung oleh pengunjung. Namun, ada syarat dan ketentuan yang berlaku untuk melakukan test drive dan test ride.
Area test drive GIIAS 2025 berlokasi di loading dock Hall 1 hingga Hall 10, menghadirkan lintasan sepanjang lebih dari dua kilometer yang memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk merasakan berbagai situasi berkendara dalam kondisi sebenarnya.
Salah satu fitur menarik yang hadir kembali tahun ini adalah Water Obstacle, yaitu lintasan dengan kondisi genangan air yang dirancang untuk menguji kemampuan kendaraan, khususnya mobil listrik.
















































