loading...
Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia . FOTO/dok.SindoNews
JAKARTA - Pertamina Patra Niaga menghadirkan serangkaian promo hemat dan aktivitas spesial sepanjang Agustus 2025 untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Seluruh program tersebut dapat dinikmati masyarakat melalui aplikasi MyPertamina dan berbagai kanal layanan, mulai dari SPBU Pertamina, outlet Bright Gas, Bright Store, hingga Bright Cafe.
Komisaris Utama Pertamina Patra Niaga, Sudung Situmorang, menegaskan program ini merupakan wujud rasa syukur atas kemerdekaan bangsa sekaligus dorongan untuk terus menjaga semangat perjuangan. "Hari ini kita merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia. Karena itu kita harus terus bergerak dan berkarya," ujar dia dalam pernyataannya, Senin (18/8).
Baca Juga: Pertamina Patra Niaga Dorong Transisi Energi Melalui Pengembangan SAF
Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, menambahkan bahwa promo ini merupakan bentuk apresiasi perusahaan terhadap konsumen setia Pertamina di seluruh tanah air. "Tanpa konsumen, Pertamina tidak ada apa-apanya. Karena itu, pada HUT ke-80 RI ini, kami menghadirkan berbagai program promo dari Sabang sampai Merauke," katanya.
Menurut Ega, promo tersebut juga sejalan dengan semangat kemerdekaan yang diusung melalui tagline “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju.” Pertamina Patra Niaga berkomitmen untuk mengabdi sepenuhnya demi kemajuan Indonesia.

















































