Trump Komentari Upaya Israel Caplok Tepi Barat: Itu Tidak akan Terjadi

4 hours ago 3

loading...

Presiden AS Donald Trump. Foto/anadolu

WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dalam wawancara dengan Majalah Time menegaskan kembali apa yang dikatakan Wakil Presiden JD Vance beberapa waktu lalu, bahwa kebijakan tegas AS adalah menentang aneksasi Israel. Pernyataan ini muncul seiring makin gencarnya upaya Israel mencaplok Tepi Barat.

“Itu tidak akan terjadi. Itu tidak akan terjadi. Itu tidak akan terjadi karena saya telah berjanji kepada negara-negara Arab. Dan Anda tidak bisa melakukan itu sekarang,” tegas Trump kepada Time.

“Kami telah mendapat dukungan besar dari Arab. Itu tidak akan terjadi karena saya telah berjanji kepada negara-negara Arab. Itu tidak akan terjadi. Israel akan kehilangan semua dukungannya dari Amerika Serikat jika itu terjadi,” papar Trump.

Kemarin, parlemen Israel mengajukan rancangan undang-undang yang secara resmi menyerukan aneksasi Tepi Barat yang diduduki.

Presiden AS juga mengatakan kepada publikasi tersebut bahwa ia harus menghentikan Perdana Menteri Israel Netanyahu untuk melanjutkan serangan di Gaza.

“Saya menghentikannya, karena dia akan terus melakukannya. Itu bisa berlangsung selama bertahun-tahun,” ungkap Trump.
Dia menjelaskan, "Dan saya berkata kepada Bibi (nama panggilan yang umum digunakan untuk Netanyahu), 'Bibi, kamu tidak bisa melawan dunia. Kamu bisa melawan pertempuran individu, tetapi dunia melawanmu. Dan Israel adalah tempat yang sangat kecil dibandingkan dengan dunia.'"

Ia juga mengatakan serangan Israel terhadap delegasi Hamas di Qatar adalah "kesalahan taktis", yang menyiratkan peristiwa inilah yang memberikan tekanan yang cukup besar kepada Israel untuk membuat mereka menyetujui gencatan senjata.

Read Entire Article
Prestasi | | | |