loading...
Mahasiswa UI Athyana Kamila Syahindra berhasil meraih Medali Emas di ajang MBW International Taekwondo Championship 2025. Foto/UI.
JAKARTA - Mahasiswa Universitas Indonesia (UI) Athyana Kamila Syahindra berhasil meraih medali Emas pada kategori Black Belt Individual Poomsae 18–30 Years Old dalam ajang MBW International Taekwondo Championship 2025. Laga ini digelar di Nilai Indoor Stadium @ N9 Arena, Negeri Sembilan, Malaysia, pada 15–17 Agustus 2025.
Ajang MBW International Taekwondo Championship merupakan salah satu kompetisi bergengsi yang mempertemukan para atlet dari 14 negara. Tahun ini, kompetisi diikuti oleh sekitar 280 atlet dari seluruh Indonesia. Kejuaraan ini memberikan kesempatan bagi para atlet untuk menyalurkan bakat sekaligus memperkenalkan kepada mereka kompetisi internasional yang berstandar tinggi.
Baca juga: 10.900 Mahasiswa Baru UI Jalani Pengenalan Kehidupan Kampus 2025
Mahasiswa Fakultas Hukum (FH) UI angkatan 2023 ini mengaku merasa tegang sebelum tampil di arena tengah stadion. Pasalnya, kategori poomsae pada ajang ini menuntut rangkaian teknik serangan dan pertahanan yang penuh ketelitian, kendali diri yang tinggi, serta keseimbangan tubuh ekstra.
Rektor UI, Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah pun menyampaikan apresiasi kepada Athyana. Ia mengatakan, ini adalah bukti bahwa mahasiswa UI tidak hanya unggul di bidang akademik, tetapi juga mampu berkiprah di tingkat internasional melalui minat dan bakat yang ditekuni.












































